"Sesungguhnya ada orang yang secara lahirriah terlihat berbuat amal ahli surga , padahal ia ahli neraka. Dan ada seseorang yang secara lahiriah ia berbuat amal ahli neraka, padahal ia ahli surga" (Bukhari&Muslim).
" Sesungguhya segala amal itu ditinjau, dari niatnya, dan setiap orang akan diganjar sesuai dengan apa yang ia niatkan."
" Jika engkau beramal untuk dunia, maka engkau akan mendapatkan dunia, tetapi jika engkau beramal untuk ahirat, maka engkau akan mendapatkan ahirat dan dunia juga."
" Apa bila seorang muslim memberikan belanja kepada keluarganya semata-mata karena mematuhi perintah Allah, maka ia akan mendapatkan pahala" (HR. Bukhari).
Secara pisikologis pun dapat dibuktikan, bila suatu tindakan tidak diniatkan karena Allah, maka sikap seperti ini akan memperkuat sikap ke akuan (ego). Bukanlah egoisme itu tirai baja yang menghalangi manusia untuk melihat tuhan.
" Seringkali Amal yang kecil menjadi besar karena baik niatnya, dan seringkali pula amal yang besar menjadi kecil karena salah niatnya".
Tidak ada komentar:
Posting Komentar